prakerja

Ahli Keselamatan dan Kesehatan Kerja Umum (AK3 U)

Tentang Kursus

PERHATIAN!

  1. Kursus yang dibeli dengan menggunakan Kartu Prakerja tidak dapat dipindahtangankan dan hanya bisa diambil oleh pemegang Kartu Prakerja yang bersangkutan. Kursus yang dipindahtangankan dapat berakibat tidak dikeluarkannya sertifikat penyelesaian dan/atau tidak dibayarkannya insentif oleh Pemerintah.
  2. Jika kamu pengguna Kartu Prakerja, harap gunakan nama, alamat email, dan nomor HP yang sama dengan yang kamu gunakan ketika mendaftar Kartu Prakerja.
  3. Syarat Kelulusan: Mengakses semua materi belajar, menyelesaikan kuis di setiap perpindahan dari satu sesi/modul ke sesi/modul lainnya (minimum passing grade 80%) dan menyelesaikan tes akhir (minimum passing grade 60%).
  4. Kursus yang sudah dibeli/sudah melakukan pembayaran melalui Prakerja atau pembayaran lainnya tidak dapat dibatalkan dan/atau direfund.

 

Deskripsi:

Pelatihan ini mempelajari tentang keselamatan dan kesehatan kerja di tempat kerja dimaan seringnya terjadi kecelakaan kerja diakibatkan kurangnya pengetahuan, pemahaman serta kesadaran akan pentingnya Keselamatan dan Kesehatan Kerja di tempat kerja. Oleh sebab itu diperlukan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran akan Keselamatan dan Kesehatan Kerja sehingga diharapkan angka kecelakaan kerja di tempat kerja akan semakin berkurang/diminimalisir.

 

Tujuan Umum:

Peserta pelatihan mampu menerapkan ketentuan K3 guna melindungi dan menjamin kesehatan dan keselamatan kerja karyawan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku pada saat presentasi singkat

 

Tujuan Khusus:

Setelah mengikuti pelatihan, peserta:

  • Merancang Strategi Pengendalian Risiko K3  di Tempat Kerja
  • Menerapkan langkah-langkah merancang Sistem Tanggap Darurat
  • Melakukan komunikasi K3 secara efektif
  • Mengawasi Pelaksanaan Izin Kerja
  • Menguraikan pentingnya pengukuran Faktor Bahaya di Tempat Kerja
  • Mengelola Pertolongan Pertama pada  Kecelakaan Kerja (P3K) di Tempat Kerja
  • Mengelola Tindakan Tanggap Darurat
  • Mengelola Alat Pelindung Diri (APD) di  Tempat Kerja
  • Memahami penerapan Program Pelayanan Kesehatan  Kerja
  • Mengelola system dokumentasi K3
  • Memahami penerapan Manajemen Risiko K3
  • Mengevaluasi pemenuhan persyaratan dan prosedur K3
  • Berpikir kritis dan analitis dalam Investigasi Kecelakaan Kerja

 

Aspek Kompetensi:

Pengetahuan:

  1. Merancang strategi pengendalian resiko K3 ditempat kerja:
    1. Mengetahui apa itu keamanan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)
    2. Mengetahui berbagai peraturan perundang-undangan dibidang K3
    3. Memahami apa yang dimaksud dengan Hazard Identification Risk Assessment and Determining Control (HIRADC).
  2. Merancang system tanggap darurat:
    1. Mengetahui apa dasar-dasar K3
    2. Memahami bagaimana pengenalan faktor bahaya di tempat kerja
    3. Mengetahui bagaimana risiko penggunaan bahan kimia berbahaya di tempat kerja.
    4. Memahami apa itu major Hazards Control
  3. Melakukan Komunikasi K3
    1. Mengetahui apa itu Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3).
    2. Memahami Manajemen dalam K3
  4. Mengawasi pelaksanaan ijin kerja:
    1. Mengetahui dan memahami pelaksanaan ijin kerja untuk keselamatan dan Kesehatan Kerja
    2. Memahami beberapa peraturan perundang-undangan dan ketentuan K3 terkait izin kerja
  5. Melakukan Pengukuran Faktor Bahaya di Tempat Kerja.
    1. Mengetahui apa yang dimaksud dengan Higiene industri
    2. Memahami Keselamatan dan kesehatan kerja dengan hygiene industri
  6. Mengelola Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Kerja (P3K) di Tempat Kerja :
    1. Mengetahui bagaimana P3K dalam Keselamatan dan kesehatan kerja
    2. Mengetahui apa saja kompoenen P3K
    3. Memahami bagaimana mengidentifikasi potensi bahaya di tempat kerja
  7. Mengelola Tindakan Tanggap Darurat :
    1. Mengetahui dan memahamai konsep Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)dalam tindakan darurat
    2. Memahami bagaimana dalam penyelenggaraan tanggap darurat
  8. Mengelola Alat Pelindung Diri (AP) diTempat Kerja :
    1. Mengetahui dan memahami menggunakan Alat Pelindung Diri (APD.
    2. Mengetahui bagaimana mengelola Alat Pelindung Diri (APD)
    3. Memahami akan fungsi dan spesifikasi Alat Pelindung Diri (APD.
  9. Menerapkan Program Pelayanan KesehatanKerja:
    1. Mengetahui dan memahami akan 12 Program Pokok Pelayanan Kesehatan Kerja
  10. Mengelola system dokumentasi K3:
    1. Mengetahui akan system dokumentasi dalam Keselamatan dan Kesehatan Kerja
    2. Memahami dalam mengelola sistem dokumentasi K3
  11. Menerapkan Manajemen Risiko K3:
    1. Mengetahui bagaimana manajemen resiko terkait Higiene industri
    2. Mengetahui bagaimana manajemen resilo terkait Ergonomi kerja
    3. Mengetahui bagaimana menerapkan manajemen Keselamatan kerja
  12. Mengevaluasi pemenuhan persyaratan dan prosedur K3:
    1. Mengetahui bagaimana mengevaluasi pemenuhan persyaratan prosedur K3
    2. Memahami bagaimana menerapkan prosedur K3
  13. Melakukan Investigasi Kecelakaan Kerja:
    1. Mengetahui dan memahamiPeraturan perundang-undangan dibidang K3 terkait investigasi Kecelakaan kerja
    2. Mengetahui dasar-dasar K3
    3. Mengetahui dan memahami bagaimana menginvestigasi kecelakaan kerja

Keterampilan:

  1. Merancang strategi pengendalian resiko K3 ditempat kerja :
    1. Mampu dalam membuat konsep Hazard Identification Risk Assessment and Determining Control (HIRADC) di tempat kerja
  2. Merancang system tanggap darurat:
    1. Mampu merancang system tanggap darurat
  3. Melakukan Komunikasi K3:
    1. Mampu melakukan komunikasi terhadap penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) kepada manajemen dan stake holder terkait
    2. Mampu menjaga komunikasi antar manajemen agar dapat berjalan dengan baik
  4. Mengawasi pelaksanaan ijin kerja:
    1. Dapat mengidentifikasi pekerjaan yang memiliki risiko bahaya tinggi.
    2. Mengklasifikasi pekerjaan yang membutuhkan izin kerja
  5. Melakukan Pengukuran Faktor Bahaya di Tempat Kerja :
    1. Dapat mengukur parameter faktor fisika dan kimia dengan peralatan digital.
    2. Dapat mengukur perameter faktor biologi dengan media pengujian biologi
    Melakukan restore system operasi
  6. Mengelola Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Kerja (P3K) di Tempat Kerja :
    1. Dapat mengoperasikan sistem operasi terkait
    2. Mampu mengoptimalkan kineja dari sistem operasi
  7. Mengelola Tindakan Tanggap Darurat:
    1. Dapat mengorganisir pelaksanaan tanggap darurat pada perusahaan
  8. Mengelola Alat Pelindung Diri (APD) diTempat Kerja :
    1. Mampu mengidentifikasi kelayakan alat pelindungdiri sesuai ketentuan K3
    2. Dapat menggunakan alat pelindung diri sesuai prosedur
  9. Menerapkan Program Pelayanan Kesehatan Kerja:
    1. Dapat mengaitkan jenis pemeriksaan kesehatan sesuai rekaman hasil monitoring potensi bahaya lingkungan kerja
  10. Mengelola system dokumentasi K3:
    1. Mampu mengoperasikan alat pengolah data
    2. Mampu mengoperasikan alat perekam gambar
    3. Dapat menjaga data pada system dokumentasi
  11. Menerapkan Manajemen Risiko K3:
    1. Dapat menganalisa sesuai metode penilaian risiko K3
  12. Mengevaluasi pemenuhan persyaratandan prosedur K3:
    1. Mampu menggunakan alat pengecekan proses kerja
    2. Dapat menfollow up ke departemen terkait apabila persyaratan belum terpenuhi
  13. Melakukan Investigasi Kecelakaan Kerja:
    1. Mampu mengoperasikan alat pengolah data
    2. Mampu menggunakan alat perekam gambar untuk mengambil gambar bukti
    3. Mampu melakukan wawancara kepada pihak terkait untuk menginvestigasi kecelakaan kerja

Sikap:

  1. Merancang strategi pengendalian resiko K3 ditempat kerja:
    1. Disiplin dalam menampilkan keamanan, kesehatan dan keselamatan kerja setiap hari
    2. Tertib dalam menunjukan dan melakukan peraturan perundang-undangan
    3. Mempraktekkan dalam membuat konsep HIRADC dengan bertanggung jawab
  2. Merancang system tanggap darurat
    1. Mematuhi aturan dasar-dasar K3 dengan tertib
    2. Teliti dalam memverifikasi factor bahaya di tempat kerja
    3. Menunjukkan resiko penggunaan bahan kimia berbahaya di tempat kerja dengan bertanggung jawab
    4. Mengatur major Hazards ditempat kerja dengan baik
  3. Melakukan Komunikasi K3
    1. Melakukan komunikasi terhadap penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) dengan baik dan sopan
    2. Menjaga komunikasi antar manajemen dengan baik dan tepat agar maksud dan tujuan manajemen tercapai
  4. Mengawasi pelaksanaan ijin kerja:
    1. Melayani pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja dengan tertib
    2. Mematuhi dan memverifikasi aturan perundang-undangan dan ketentuan K3 terkait izin kerja dengan bertangungjawab
  5. Melakukan Pengukuran Faktor Bahaya di Tempat Kerja :
    1. Menujukkan pengukuran factor bahaya di tempat kerja berkaitan dengan hygiene industry denganbaik
    2. Mempengaruhi orang lain untuk menjaga keselamatan dan kesehatan kerja dengan disiplin
  6. Mengelola Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Kerja (P3K) di Tempat Kerja:
    1. Mematuhi aturan terkait P3K dengan disiplin.
    2. Menunjukkan apa saja potensi bahaya ditempat kerja dengan jelas pada sign board
  7. Mengelola Tindakan Tanggap Darurat :
    1. Mempraktekkan pengelolaan tindakan darurat dengan bertanggungjawab
    2. Membuat aturan penyelenggaraan tanggap darurat dengan teliti
  8. Mengelola Alat Pelindung Diri (APD) diTempat Kerja:
    1. Mematuhi aturan dalam penggunaan Alat Pelindung diri secara disiplin
    2. Membuat aturan tentang pengelolaan Alat Pelindung Diri dengan teliti
    3. Menampilkan fungsi dan Spesifikasi Alat Pelindung Diri di tempat kerja dengan jelas pada sign board
  9. Menerapkan Program Pelayanan KesehatanKerja:
    1. Mempraktekkan 12 program pokok pelayanan Kesehatan Kerja dengan bertanggungjawab
  10. Mengelola system dokumentasi K3:
    1. Mengelola system dokumentasi K3 dengan tertib dan teratur pada dokumentasi departement
    2. Semua data dokumentasi K3 dapat diakses dengan mudah oleh setiap manajemen
  11. Menerapkan Manajemen Risiko K3:
    1. Memverifikasi resiko K3 dari hygiene industry dengan teliti
    2. Menyelesaikan persoalan terkait dengan resiko dari ergonomi kerja secara teratur
    3. Mempormulasikan menajemen resiko K3 dengan bertanggungjawab
  12. Mengevaluasi pemenuhan persyaratan dan prosedur K3:
    1. Konsisten dalam mengevaluasi penerapan prosedur K3 dengan cara audit internal dengan teliti
    2. Tertib dan terjadwal dalam melakukan feedback kepada masing departemen untuk perbaikan
  13. Melakukan Investigasi Kecelakaan Kerja.
    1. Patuh dan disiplin dalam peraturan perundang-undangan dibidang K3 terkait investigasi kecelakaan kerja
    2. Konsisten dan tetap berpedoman pada dasar-dasar K3 dalam melakukan investigasi kecelakaan kerja
    3. Disiplin dan tertib untuk menampilkan dalam menginvestigasi kecelakaan kerja dengan disiplin

 

Materi Pelatihan:

  1. - Merancang Strategi Pengendalian Risiko K3 di Tempat Kerja
    - Merancang Sistem Tanggap Darurat
    - Mengawasi Pelaksanaan Izin Kerja
  2. - Menguraikan pentingnya Pengukuran Faktor Bahaya di Tempat Kerja
    - Mengelola Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Kerja (P3K) di Tempat Kerja
    - Mengelola Tindakan Tanggap Darurat
  3. - Mengelola Alat Pelindung Diri (APD) di Tempat Kerja
    - Memahami Program Pelayanan Kesehatan Kerja
  4. - Memahami Manajemen Risiko K3
    - Berpikir kritis dan analitis dalam Investigasi Kecelakaan Kerja
  5. - Melakukan komunikasi K3 secara efektif
    - Mengelola sistem dokumentasi K3
    - Mengevaluasi pemenuhan persyaratan dan prosedure K3

 

Durasi Pelatihan:

Topik Durasi
- Merancang Strategi Pengendalian Risiko K3 di Tempat Kerja
- Merancang Sistem Tanggap Darurat
- Mengawasi Pelaksanaan Izin Kerja

180 menit
- Menguraikan pentingnya Pengukuran Faktor Bahaya di Tempat Kerja
- Mengelola Pertolongan Pertama pada Kecelakaan Kerja (P3K) di Tempat Kerja
- Mengelola Tindakan Tanggap Darurat
180 menit
- Mengelola Alat Pelindung Diri (APD) di Tempat Kerja
- Memahami Program Pelayanan Kesehatan Kerja
180 menit
- Memahami Manajemen Risiko K3
- Berpikir kritis dan analitis dalam Investigasi Kecelakaan Kerja
180 menit
- Melakukan komunikasi K3 secara efektif
- Mengelola sistem dokumentasi K3
- Mengevaluasi pemenuhan persyaratan dan prosedure K3
180 menit
Total Durasi 900 menit

 

 

Metode Evaluasi:

  • PRE-TEST & POST-TEST
  • KUIS
  • UNJUK KETERAMPILAN
    • Waktu penyelenggaraan unjuk keterampilan: Dilaksanakan setelah melakukan post test dan dikumpulkan maksimal 3 hari setelah instruksi unjuk keterampilan diberikan atau setelah webinar sesi terakhir berakhir
    • Instruksi unjuk keterampilan: Instruksi akan didapatkan di sesi terakhir webinar dan aktivitas unjuk keterampilan
    • Gambaran umum unjuk keterampilan: Peserta mampu menganalisa beberapa kasus dan membuat laporan hasil investigasi kecelakaan kerja dalam format power point yang didalamnya ada beberapa hal seperti akibat kecelakaan kerja, masalah yang mengakibatkan kecelakaan kerja, teknik dalam menganalisa pelanggaran terkait UU No 1 thn 1970, dan rekomendasi & saran pencegahan kecelakaan kerja.

 

Metode Pelatihan:

Daring (Online)

 

Metode Absensi:

Absensi sudah tersistem menggunakan LMS

 

Jenis/Klasifikasi Sertifikat:

 

  • Sertifikat Penyelesaian diberikan kepada seluruh peserta yang telah mengikuti seluruh materi pelatihan dan menyelesaikan Evaluasi Akhir sampai dengan Unjuk Keterampilan.
  • Bagi peserta yang mendapatkan nilai Unjuk Keterampilan mencapai skor 80 atau lebih mendapatkan Sertifikat Berpredikat.

 

Apa yang Perlu Kamu Persiapkan?

  • Memiliki PC/Laptop

 

Syarat dan Ketentuan

  • Lulusan SLTA/SMK
  • pengalaman kerja minimal 1 tahun
  • rentan usia 18 - 64 tahun
  • aktif dan serius belajar

 

Cara Redeem Prakerja: 

 

  1. Login melalui website Pintar.co dengan klik tombol Masuk
  2. Masukkan email atau nomor telepon yang telah kamu daftarkan di akun PINTAR
  3. Lihat pelatihan yang telah kamu beli pada halaman Kelas Saya
  4. Klik judul kelas yang telah kamu beli dan kamu akan melihat tombol Redeem atau Lihat voucher 
  5. Jika tombol yang tersedia adalah Lihat Voucher, klik tombol tersebut, dan akan muncul kode voucher beserta tata cara penggunaannya
  6. Jika tombol yang tersedia adalah Redeem, klik tombol tersebut, dan akan muncul kolom yang harus kamu isi dengan kode redeem yang telah kamu peroleh dari dashboard Prakerja
  7. Masukkan kode redeem tersebut, lalu klik tombol Gunakan

Jadwal

Batch tidak tersedia
Penyelenggara Kursus

Equalita Learning Centre

LPK EQUALITA LEARNING CENTRE adalah Lembaga yang bergerak di bidang Pelatihan Kerja dan Uji Kompetensi Profesi. LPK EQUALITA LEARNING CENTRE berdiri pada tahun 2008, berkantor di Ruko Taman Carina Blok 3 No.4 Batu Aji Batam. Pada awal berdiri, EQUALITA Learning Centre hanya berfokus pada Bimbel (Bimbingan Belajar) untuk SD, SMP dan SMA saja. Namun, seiring dengan perkembangan dan kemampuan lembaga, maka ada pertambahan pogram pelatihan.

Sampai sekarang program pelatihan yang tersedia di Equalita Learning Centre adalah: Pelatihan Bahasa Inggris, Teknisi Komputer, Operator Komputer, Autocad, Desain Grafis, Multimedia, Programmer, Animasi dan lain sebagainya. Equalita Learning Centre juga lulus verifikasi oleh LSP Komputer dan LSP Teknisi Akuntansi sebagai TUK (Tempat Uji Kompetensi) yang bertujuan untuk menguji Kompetensi sekaligus mensertifikasi profesi peserta. Sampai tahun 2020 ini, kami sudah meluluskan lebih dari 5000 peserta pelatihan dan hampir 1000 peserta Uji Kompetensi.

 

Instruktur dan Sarana Pelatihan

Lembaga Pelatihan Equalita Learning Centre didukung oleh beberapa Instruktur Level III dan Level IV bersertifikat BNSP, ada juga pernah ikut Metodologi pelatihan dan Instruktur yang dikeluarkan oleh Asosiasi Industri. Selain itu, instruktur kami juga sudah berpengalaman baik di dunia akademisi maupun praktisi industri. Dan tak lupa juga bahwa program pelatihan kami memiliki sarana pelatihan yang lengkap sesuai dengan standar industri. Akreditasi Program pelatihan dilembaga LPK EQUALITA LEARNING CENTRE telah terakreditasi oleh LA LPK, sebagai penjaminan mutu pelatihan sesuai dengan 8 standard.

 

Kurikulum

Lembaga pelatihan LPK EQUALITA LEARNING CENTRE memiliki tim berpengalaman dalam menyusun program pelatihan sesuai dengan SKKNI dan kebutuhan industri

 

Program Pelatihan Unggulan:

  • Teknisi Komputer
  • Bahasa Inggris
  • Design Grafis

 

Visi Misi LPK EQUALITA LEARNING CENTRE

Visi : Terwujudnya generasi muda yang ahli, unggul dan kompeten siap kerja dan berwirausaha pada tingkat nasional global menuju internasional.

Misi : Mengadakan pelatihan-pelatihan bisnis kreatif, produktif dan trendy. Mensertifikasi peserta pelatihan melalui Badan Nasional Sertifikasi Profesi ataupun sertifikasi lebih tinggi lainnya. Bermitra dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri untuk program pemagangan dan penyaluran tenaga kerja Bermitra dengan perusahaan asing untuk pemagangan, penyaluran tenaga kerja ataupun melanjutkan kuliah ke Luar Negeri.

Demikian Informasi singkat tentang LPK EQUALITA LEARNING CENTRE, silahkan menghubungi pusat layanan dan informasi kami di bawah ini dan kami sangat senang dapat melayani kebutuhkan training anda.

Whatsapps: 082171576677 Telp Kantor : 0778-4093367


Para Instruktur

Ahli Keselamatan dan Kesehatan Kerja Umum (AK3 U)

oleh Equalita Learning Centre
MIN. EDUKASI SMA atau sederajat
MAX. EDUKASI Semua Edukasi
MIN. UMUR 18 Tahun
MAX. UMUR Semua Umur
TIPE KELAS Daring
LOKASI -
KATEGORI Hospitality, Bermanfaat, Populer, Terbaru
KLASIFIKASI Pelatihan

HARGA

Rp1.500.000

Ahli Keselamatan dan Kesehatan Kerja Umum (AK3 U)

Rp1.500.000
MIN. EDUKASI SMA atau sederajat
MAX. EDUKASI Semua Edukasi
MIN. UMUR 18 Tahun
MAX. UMUR Semua Umur
TIPE KELAS Daring
LOKASI -
KATEGORI Hospitality, Bermanfaat, Populer, Terbaru
KLASIFIKASI Pelatihan

Ulasan

4.9/5

259 Ulasan

  • 5
  • 4
  • 3
  • 2
  • 1

FF

Prakerja

FAUZI

5 months ago

Keren dan mantap...

AA

Prakerja

A****l

5 months ago

Materi cukup baik, namun cara penyampaiannya kurang menarik

FF

Prakerja

F****i

6 months ago

Kelas ini sangat bermanfaat dan dijelaskan dengan cukup baik Akses kelas melalui website PINTAR menurt saya sedikit ribet

WW

Prakerja

W****a

6 months ago

Terimakasih untuk ilmu yg di berikan semoga bisa bermanfaat dalam dunia kerja,

MM

Prakerja

M****

6 months ago

Ikut pelatihan prakerja di Pintar ngga siasia Materi yg di samapaikan oleh instruktur oke banget mudah di pahami untuk di pelajari Isinya daging semua....