Satu Jam di Akhir Pekan agar Lebih Siap Menghadapi Hari Senin

by Pintar

Apakah kamu yang termasuk yang tidak menyukai hari senin? Sebagai pekerja atau bahkan yang masih sekolah maupun kuliah, pasti tahu rasanya menghadapi hari baru setelah menikmati akhir pekan.

Membayangkan harus kembali melakukan pekerjaan dan menghadapi masalah, yang harus kamu lakukan dan selesaikan, membuat pikiranmu suntuk untuk bisa kembali bekerja. Bahkan efek lainnya, kamu tidak mendapatkan semangat penuh untuk menjalaninya. Sehingga banyak yang punya slogan "i don't like monday".

Sebetulnya kamu bisa membuat mood kamu lebih baik saat menghadapi senin dengan beragam hal, seperti berlibur atau menjalani hobi yang menyenangkan di akhir pekan. Tapi dengan kondisi seperti saat ini, kamu setidaknya harus mencari cara lain yang tetap bisa mengembalikan motivasi kamu menghadapi hari senin.

Namun sebelum Pintaria memberikan tips menghadapi hari senin, ada hal yang kadang sering dilupakan oleh pekerja saat libur di akhir pekan, yakni pola tidur yang berantakan seperti begadang, yang bisa mengakibatkan kelelahan di pagi harinya.

Nah, bila kamu sudah memiliki pola tidur yang baik. Saatnya kamu persiapkan waktu setidaknya satu jam di akhir pekan agar bisa siap menghadapi hari senin, dengan melakukan ini:

Menulis Rencana untuk Satu Minggu ke Depan

Tidak membutuhkan banyak waktu untuk menulis rencana, apa saja yang perlu kamu lakukan di satu minggu ke depan. Dengan metode ini, kamu bisa menjalani hari senin dan seterusnya lebih siap dan bisa mengantisipasi kejutan yang kadang datang tiba-tiba,

Mengingat Kembali Tujuan Bekerja

Karena sudah terbiasa, kadang kamu lupa untuk menyadari betapa bersyukurnya kamu bisa mendapatkan pekerjaan. Terlebih lagi dengan kondisi seperti saat ini, dimana banyak yang kehilangan pekerjaannya akibat pandemi Covid-19. Maka dari itu, saat kamu menuliskan rencana seminggu ke depan, kamu juga harus mempersiapkan diri untuk bisa melakukan yang terbaik di setiap pekerjaan yang kamu lakukan apa pun tantangan dan cobaannya.

Baca juga:Penggunaan Frasa Bahasa Inggris Ini Ternyata Salah

Memanjakan Diri

Jangan lupa untuk tetap memanjakan diri kamu. Memang agak sulit bagi kamu yang suka jalan-jalan atau beraktivitas di luar. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa menikmati rangkaian hal menarik yang bisa dilakukan di rumah. Dan pastikan setiap hal yang kamu lakukan menimbulkan rasa senang, bahkan untuk hal-hal yang sifatnya hobi seperti melukis, menulis, atau memasak, yang bukan tidak mungkin kelak bisa menjadi mata pencaharian baru kamu.

Tetap Berkomunikasi dengan Teman atau Keluarga

Jangan jadikan wabah corona sebagai alasan kamu tidak bisa berinteraksi. Dengan dukungan teknologi yang ada saat ini, seperti aplikasi chat dan video call bisa dimanfaatkan, karena kamu tetap membutuhkan sosok berbagi dan berkomunikasi. Untuk urusan pekerjaan hingga sifatnya hiburan yang dapat membuatmu tertawa dan bahagia. Sehingga membentuk dan mempersiapkan mental kamu untuk menghadapi hari senin dengan lebih baik.

Online Business LIFESTYLE CAREER FINANCES
Share this article